Prodi Ilmu Al-Qur'an dan Tafsi
KONSEP PERHITUNGAN WAKTU DALAM TAFSIR ILMI KEMENAG RI (Pendekatan Tafsir Ilmi)
XML
Al Qur’an merupakan mukjizat yang sangat kuat bagi umat manusia sebagai pedoman hidup yang dipegang erat. Dalam al Qur’an tidak hanya berisi tentang ayat agama seperti ibadah, akidah, tetapi juga berisi tentang ayat yang bernuansa ilmiah atau lebih sering disebut dengan ayat kauniyah. Jika dilihat dengan seksama, ayat kauniyah banyak ditemukan dalam al Qur’an. Ayat kauniyah inilah yang akan memicu motivasi para ilmuan dalam pengembangan ilmu pengetahuan. Jika nantinya ditemukan kecocokan kandungan ayat al Qur’an yang dikaji, maka harus dipahami sebagai bentuk kemukjizatan al Qur’an. Termasuk ayat kauniyah yang membahas tentang perhitungan waktu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jawaban dari rumusan masalah: Pertama, konsep perhitungan waktu menurut Tafsir Ilmi Kemenag RI. Kedua, relevansi antara konsep perhitungan waktu dalam Tafsir Ilmi Kemenag RI dan perspektif ilmu astronomi. Jenis penelitian library research atau penelitian pustaka. Adapun pendekatan atau approach yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan model pendekatan Tafsir Ilmi. Dalam pendekatan ini akan menafsirkan dan memahami ayat-ayat al Qur'an yang mengandung isyarat ilmiah dari perspektif ilmu pengetahuan modern dan diharapkan dapat mengungkap konsep perhitungan waktu dalam al Qur’an. Dalam penelitian ini penulis hanya fokus pada ayat-ayat Al-Qur’an yang ada dalam Tafsir Kemenag RI yang bertema tentang waktu. Penelitian ini fokus pada pada perspektif saintifik dan mencari relevansinya dengan Ilmu Astronomi. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, dapat diketahui bahwa penafsiran yang disajikan oleh tim penyusun Tafsir Ilmi Kemenag RI terkait penafsiran ayat-ayat tentang waktu relevan dengan Ilmu Astronomi, didalamnya menguraikan beberapa pembahasan penting yaitu, waktu dalam perhitungan hari, waktu dalam perhitungan bulan dan waktu dalam perhitungan tahun. Keduanya sependapat dalam menjelaskan dan menjabarkan penyebab setiap fenomena-fenomena terkait dengan perhitungan waktu pada ayat-ayat al Qur’an yang di tafsirkan oleh Tafsir Ilmi Kemenag RI.
Kata Kunci: Konsep, Perhitungan Waktu, Tafsir Ilmi.
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
Millatul Ma’sumah - Personal Name
|
Student ID |
2017080047
|
Dosen Pembimbing |
Dr. M. Ali Mustofa Kamal, AH, S.Th.I, M.S.I - - Dosen Pembimbing 1
Sri Jumini,M.Pd - - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI |
76231
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Universitas Sains Al-Qur'an : Wonosobo., 2021 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil | |
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |