Prodi Manajemen
PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, PROMOSI, KESELAMATAN DAN DAYA TARIK WISATA TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN WISATAWAN DI DATARAN TINGGI DIENG KABUPATEN BANJARNEGARA
XML
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan, promosi, keselamatan dan daya tarik wisata terhadap loyalitas pelanggan wisatawan di dataran tinggi dieng kabupaten banjarnegara. Penelitian ini merupakan penelitian dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi hingga sampel dalam penelitian ini adalah wisatawan yang berkunjung di objek wisata dataran tinggi dieng dengan jumlah 95 responden. Pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan non probability sampling dengan teknik Accindental Sampling.
Data yang digunakan dalam penelitian adalah data primer yang didapat dengan cara membagikan kuesioner kepada responden. Alat analisis yang digunakan penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda yang diuji menggunakan bantuan program SPSS v.23.
Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kualitas pelayanan berpengaruh positif terhadap loyalitas pelanggan wisatawan di objek wisata dataran tinggi dieng kabupaten banjarnegara (H1 diterima), promosi berpengaruh positif terhadap loyalitas pelanggan wisatawan di objek wisata dataran tinggi dieng kabupaten banjarnegara (H2 diterima), keselamatan berpengaruh positif terhadap loyalitas pelanggan wisatawan di objek wisata dataran tinggi dieng kabupaten banjarnegara (H3 diterima), dan daya tarik wisata berpengaruh positif terhadap loyalitas pelanggan wisatawan di objek wisata dataran tinggi dieng kabupaten banjarnegara (H4 diterima).
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
Dina Apriani - Personal Name
|
Student ID |
2016110045
|
Dosen Pembimbing |
Hj. R.A.E.P. Apriliani, S.E., M.M. - - Dosen Pembimbing 1
Meftahudin, S.E., M.M. - - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI |
61201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Manajemen
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Universitas Sains Al-Qur'an : Wonosobo., 2020 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil | |
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |