PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP PEREMPUAN DAN ANAK SEBAGAI KORBAN TINDAK PIDANA KEKERASAN SEKSUAL OLEH UNIT PELAYANAN INFORMASI DAN ANAK (UPIPA) KABUPATEN WONOSOBO

Detail Cantuman

Prodi Ilmu Hukum

PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP PEREMPUAN DAN ANAK SEBAGAI KORBAN TINDAK PIDANA KEKERASAN SEKSUAL OLEH UNIT PELAYANAN INFORMASI DAN ANAK (UPIPA) KABUPATEN WONOSOBO

XML

Pelecehan seksual adalah segala bentuk perilaku yang berkonotasi seks yang dilakukan sepihak dan tidak dikehendaki oleh korbannya, bentuknya dapat berupa ucapan, tulisan, simbol, isyarat dan tindakan. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui Perlindungan Hukum Terhadap Perempuan dan Anak Sebagai Korban Tindak Pidana Kekerasan Seksual Oleh Unit Pelayanan Informasi Perempuan Dan Anak (Upipa) Kabupaten Wonosobo. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian hukum empiris. Adapun sumber data primer penelitian ini adalah Unit Pelayanan Informasi Perempuan Dan Anak (UPIPA) Kabupaten Wonosobo. Dalam pengumpulan data, penulis menggunakan teknik wawancara dan pengkajian dokumen. Dalam menganalisis data, penulis memulai dengan melakukan traskrip wawancara dengan reduksi data, display data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini yaitu Faktor penyebab terjadinya kekerasan terhadap anak di Kabupaten Wonosobo adalah kondisi geografis Kabupaten Wonosobo yang dingin, kondisi keluarga dimana orang tua sibuk untuk mencari nafkah sehingga kurang perhatian terhadap anak, sumber daya manusia yang kurang akan pendidikan, dan atas dasar suka sama suka antara korban dengan pelaku. Perlindungan hukum terhadap perempuan dan anak yang menjadi korban kekerasan seksual di UPIPA Kabupaten Wonosobo adalah perlindungan Sesuai dengan Pasal 23 ayat (2) Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2012 tentang Sistem Peradilan Anak, korban anak didampingi oleh UPIPA atau seseorang yang dipercaya oleh korban perempuan dan anak, Berdasarkan Pasal 69A huruf d Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perubahan atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak, dalam melimpahkan kasus tersebut ke Kejaksaan pihak kepolisian melakukan pendampingan terhadap korban anak dengan bekerja sama dengan UPIPA.

Kata kunci: perlindungan; kekerasan seksual; UPIPA


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Hasna Nur Azizah - Personal Name
Student ID
2018090059
Dosen Pembimbing
Ika Setyorini, S.H., M.H. - - Dosen Pembimbing 1
Dr. Linda Ikawati, S.H., M.H - - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
74201
Edisi
Published
Departement
Ilmu Hukum
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit Universitas Sains Al-Qur'an : Wonosobo.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
FSH-IH 739 HAS P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail